Sinjai, MarajaNews—Kabar pernikahan beda negara kembali menghebohkan warga Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan.
Devi Puspita (26), gadis asal Desa Bua, Kecamatan Tellulimpoe, resmi dipersunting oleh pria asal China, Liu Ming (27), dengan mahar dan uang panai yang fantastis.
Prosesi akad nikah berlangsung khidmat di kediaman mempelai wanita di Dusun Batang, Desa Bua, pada Kamis (1/1/2026).
Kehadiran Liu Ming menarik perhatian besar lantaran nilai lamaran yang luar biasa, yakni uang panai sebesar Rp200 juta, satu gram emas, uang tunai 300 yuan, seperangkat inialat shalat, serta satu unit apartemen senilai Rp1 miliar yang berlokasi di Shandong, China.
Tokoh masyarakat setempat, Lukman Mallongi, mengonfirmasi bahwa Liu Ming telah memeluk agama Islam sebelum prosesi akad nikah dilakukan.
“Sebelumnya Liu Ming tidak beragama (ateis), namun kini telah resmi menjadi mualaf dan berganti nama menjadi Muhammad Islami,” ujar Lukman saat menghadiri acara tersebut.
Dalam prosesi akad nikah, Muhammad Islami (Liu Ming) tampil rapi mengenakan jas hitam dan kopiah, sementara Devi tampak anggun dengan busana hitam dan kerudung cokelat.
Kisah cinta beda negara ini bermula dari sebuah forum diskusi internasional pada Januari 2024. Sejak pertemuan pertama tersebut, komunikasi antara keduanya terus terjalin intens hingga pertengahan tahun 2025.
Merasa telah menemukan belahan jiwa, Liu Ming memutuskan terbang langsung dari China ke Sinjai pada 26 Desember 2025 untuk melamar Devi. Niat tulus tersebut disambut hangat oleh keluarga besar Devi hingga berlanjut ke pelaminan.
“Alhamdulillah, semua prosesi berjalan lancar mulai dari lamaran hingga akad nikah hari ini,” ungkap Devi bahagia.
Pasangan beda negara ini dijadwalkan akan menggelar resepsi pernikahan besar-besaran dengan adat Bugis pada 17 Januari 2026 mendatang di kediaman mempelai wanita.
Setelah seluruh rangkaian acara di Indonesia selesai, Devi berencana untuk ikut serta bersama suaminya memulai hidup baru di Negeri Tirai Bambu.
“Insya Allah, setelah semua urusan pernikahan selesai, saya akan ikut suami ke China,” tutup Devi.





